Hot News Forex

Monexnews - Hingga sesi perdagangan siang, mata uang tunggal Euro nampak seperti terbius karena enggan untuk rally, bahkan sebelumnya sempat melemah hingga di bawah level $1.32 di hari Selasa (6/3) terkait tekanan jual masih terus membayangi valuta tersebut.
Secara teknikal umum, pola pergerakan Euro masih sama dengan pola sesi kemarin. Hampir semua indikatornya terkonfirmasi bearish, terutama setelah EUR konstan kembali berada di bawah MA-100 hari. Selain itu indikator lainnya seperti MACD dan Stochastic turut menunjukkan tren yang bearish, sehingga secara umum hari ini EUR masih berpotensi melanjutkan pelemahan atau terkoreksi.
Maka bila EUR memang terkoreksi, level-level support yang bisa diperhatikan adalah level support 1.3170, kemudian 1.3140 hingga level 1.3100. Sementara penguatan EUR yang terbatas, hanya memiliki peluang rally bila muncul berita positif terutama dari kawasan Eropa. Maka setidaknya penguatan masih bisa ke resisten terdekat 1.3230 kemudian 1.3270 hingga terkuatnya pada 1.3300.

No comments:

silahkan buktikan

bisnis